Home » , » Wesley Snipes Siap Kembali di Film Terbaru Blade

Wesley Snipes Siap Kembali di Film Terbaru Blade

Written By Admin on Wednesday, 3 September 2014 | 17:03


Bagi Anda penggemar film Vampir, tentu tidak asing dengan film Blade. Film yang berdasarkan komik Marvel ini pada dasarnya sudah sampai pada seri ketiga, yaitu Blade (1998), Blade II (2002), dan Blade : Trinity (2004). Dan kabar terbaru menyatakan kalau film tersebut masih akan terus berlanjut.

Tokoh Blade sendiri secara konsisten diperankan oleh Wesley Snipes. Secara garis besar, film ini bercerita tentang manusia setengah Vampir, yaitu Blade yang ketika sudah dewasa memutuskan untuk menjadi seorang pemburu Vampir.

Wesley Snipes kabarnya akan kembali berperan sebagai Blade di film terbaru nanti. Menurut New York Daily News, aktor yang baru-baru ini juga mengambil bagian dalam film The Expandables 3 (2014) itu telah setuju untuk kembali ambil bagian sebagai tokoh utama di layar lebar action tersebut. Dilansir dari Digitalspy, kabarnya Wesley Snipes sepakat dengan bayaran sebesar 3 juta dollar untuk 'comebacknya' itu.

Di kesempatan sebelumnya, tepatnya di bulan Juli 2014 lalu Wesley Snipes juga telah mengatakan mengenai potensinya di film terbaru Blade di sela-sela acara Comic Con di San Diego. Ia mengaku senang untuk berperan kembali sebagai Blade di film keempatnya. Untuk hak filmnya sendiri kabarnya juga telah dikembalikan ke Marvel Studios yang sebelumnya dimiliki oleh New Line Cinema.

Sementara sang penulis dan sutradara sekuel ketiga Blade : Trinity (2004), yaitu David S. Goyer mengharapkan untuk film keempat ini. Ia bahkan ingin Marvel membuat versi baru dari  film tersebut. Namun, dari pihak Marvel Studios sendiri hingga saat ini belum ada konfirmasi resmi tentang rencana untuk membuat film Blade terbaru.

0 comments:

Post a Comment