Home » , » Dianggap Gagal Menangani BlackBerry, Thorsten Heins Tetap Diberi Pesangon 22 Juta Dolar?

Dianggap Gagal Menangani BlackBerry, Thorsten Heins Tetap Diberi Pesangon 22 Juta Dolar?

Written By Admin on Wednesday, 6 November 2013 | 21:21


BlackBerry pada akhirnya batal dibeli oleh Fairfax, namun menerima suntikan dana investasi senilai 1 miliar dolar.
Imbas lainnya, CEO Thorsten Heins dicopot dari jabatannya.

Selama ini Heins memang dianggap tidak berhasil mengangkat BlackBerry, namun kemungkinan ia tetap akan mendapatkan sejumlah uang senilai 22 juta dolar (Rp. 250,6 miliar). Jumlah tersebut bahkan masih lebih kecil dari persetujuan antara Heins dengan perusahaannya.

Jika seandainya BlackBerry berhasil terjual, Heins akan mengantongi uang senilai 56 juta dolar (Rp. 637,8 miliar). Terlihat dari surat kontraknya, kegagalan terbesar Heins dalam masa jabatannya di BlackBerry adalah tidak menemukan pembeli untuk perusahaan asal Kanada ini.

Dianggap gagal namun dapat pesangon besar ini mirip-mirip dengan kasus Stephen Elop, yang mendapat berkah 18,8 juta euro karena Nokia berhasil terjual kepada Microsoft.

0 comments:

Post a Comment