Home » , » The Rover Rilis Debut Foto Pertemuan Robert Pattinson dan Guy Pearce

The Rover Rilis Debut Foto Pertemuan Robert Pattinson dan Guy Pearce

Written By Admin on Friday, 15 March 2013 | 14:59


Robert Pattinson memang berkarisma kuat, membuat setiap hal yang ia kerjakan menjadi sorotan publik. Tepatnya kemarin (13/3), Entertainment Weekly telah merilis foto Pattinson dan lawan mainnya, Guy Pearce di film The Rover.

Sebelumnya telah ramai diperbincangkan perihal peran dan karakter yang akan dimainkan oleh aktor The Twilight Saga tersebut. Sementara Pearce, diberi kesempatan untuk kembali berkolaborasi dengan sutradara David Michod, yang pernah menggandeng filmnya, Animal Kingdom (2010).

Di dalam foto tersebut, menggambarkan adegan pertama dimana Pattinson dan Pearce bertemu. Pattinson nampak pasrah melihat senjata yang ditodongkan Pearce tepat kearahnya. Disana juga tergambar Pearce dengan ekspresi sangat kesal dan Pattinson yang sedang terluka.

Bersamaan dengan perilisan fotonya, ditempat lain, Michod angkat bicara seputar film yang sedang digarapnya ini.

"Cerita dasarnya sangatlah mendasar. Pearce, adalah karakter yang sangat kelam, tempramental, berbahaya, dan mengerikan. Di kubu lain, Pattinson, membawakan karakter yang memang sedikit bermasalah dan 'rusak', namun ia memiliki jiwa yang indah dan tulus. Dan mereka berdua akan bertemu." jelas Michod seperti dikutip dari Digital Spy.

Bintang Argo (2012), Scoot McNairy juga memiliki andil sebagai kakak dari Reynold dalam The Rover ini. Film yang ditulis oleh David Michod dan Joel Edgerton ini masih dalam proses syuting di Negeri Kangguru.

0 comments:

Post a Comment