Home » , » Benedict Cumberbatch Dikabarkan Jadi Superhero Doctor Strange

Benedict Cumberbatch Dikabarkan Jadi Superhero Doctor Strange

Written By Admin on Wednesday, 29 October 2014 | 19:59


Nama Benedict Cumberbatch memang sempat dikaitkan dengan proyek film superhero Doctor Strange garapan Marvel Studios. Kini Cumberbatch benar-benar telah terikat dengan proyek tersebut sebagai karakter utama bernama Stephen Strange.

Dilansir dari Huffington Post, Senin (27/10/2014), kabar tersebut pertama kali mencuat melalui laman Deadline.com. Di situ, disebutkan bahwa 'Cumberbatch sedang dalam "negosiasi final" untuk memainkan Doctor Strange buatan Marvel'.


Hingga kabar ini diturunkan, masih belum ada satu pun pihak perwakilan yang memberi konfirmasi mengenai bergabungnya aktor serial Sherlock itu sebagai 'Sang Penyihir Agung' (Sorcerer Supreme) versi Marvel Studios.

Rumor diajaknya Benedict Cumberbatch ke dalam proyek film Doctor Strange, sudah lama beredar sejak awal Juni 2014 lalu. Kepada MTV News, kala itu sang aktor mengungkapkan rumornya, "Sejauh yang saya ketahui, bahkan jika itu terjadi, tidak akan berhasil karena saya memainkan sebuah drama kecil yang berjudul Hamlet di London."

Ditambahkannya lagi, "Jadi, saya tidak berpikir bisa bergabung atau telah ditunjuk. Kedengarannya seperti sebuah proyek yang fantastis. Memang sangat memalukan jika saya melewatkannya, tapi siapa yang mengetahuinya?"


Aktor-aktor lain yang juga menjadi pilihan Marvel Studios untuk tampil sebagai Doctor Strange antara lain adalah Oscar Isaac, Jared Leto, Ethan Hawke, Ewan McGregor, Jake Gyllenhaal, dan Matthew McConaughey. Selain itu, Keanu Reeves pun sempat disebut bakal menjadi sang penyihir.

Doctor Strange sendiri nantinya bakal menjadi proyek perdana Marvel Studios yang mengangkat tema supranatural di dalam film superhero adaptasi komik Marvel. Rencananya, film ini bakal dirilis pada 8 Juli 2016. Sebelumnya, Avengers: Age of Ultron dirilis terlebih dahulu pada 1 Mei 2015 mendatang yang dilanjutkan kemudian dengan Ant-Man pada 17 Juli 2015.

0 comments:

Post a Comment