Studio film Universal telah merilis teaser trailer Jurassic World berdurasi tak sampai 20 detik.
Trailer ini seakan membawa kita pada tahun 1993 saat film pertama Jurassic Park rilis. Teaser dibuka dengan pintu gerbang taman dinosaurus. Adegan lalu berpindah ke dinousaurus berlarian di tengah padang rumput melintasi sebuah mobil. Ada juga dinosaurus raksasa jenis Brontosaurus dilihat dari bawah. Semuanya mengingatkan kita pada adegan film Jurassic Park karya Steven Spielberg.
Hm, apa ini pertanda buruk bahwa penonton bakal diberi adegan film yang mengulang film terdahulu?
Menurut laman Hollywood Reporter sih, tidak. Media yang rajin menyoroti industri film Hollywood itu menyebut teaser berbau nostalgia tersebut sebagai langkah tepat.
Chris Pratt di Jurassic World
Apa hasilnya bakal cuma pengulangan cerita atau ada sesuatu yang baru yang ditawarkan sutradara Colin Trevorrow, kita masih harus menunggu hasil akhirnya berupa film yang akan rilis 12 Juni 2015 nanti.
`Jurassic World` dibintangi Chris Pratt, Bryce Dallas Howard, Judy Greer, Ty Simpkins dan Omar Sy. Trailer lebih lengkap direncanakan rilis Kamis (27/11/2014) pekan ini.
0 comments:
Post a Comment